Wednesday, November 25, 2009

LIGA JERMAN : Imbangi Muenchen, Leverkusen ke Puncak Lagi

Current info tentang berita terbaru tidak selalu hal yang termudah untuk mencari. Untungnya, laporan ini mencakup terbaru berita terbaru info yang tersedia.

MUENCHEN, KOMPAS.com - Bayer Leverkusen sukses menahan imbang tuan rumah Bayern Muenchen 1-1 di Stadion Allianz Arena, dalam lanjutan Bundesliga 1, Minggu (22/11). Tambahan satu poin membuat Leverkusen kembali ke puncak klasemen, menggeser Werder Bremen. Sedangkan, Muenchen memperbaiki posisinya dari peringkat kedelapan menjadi ketujuh.

Ini pertandingan krusial bagi keduanya. Buat Muenchen, partai ini akan menjadi tolok ukur untuk kinerja pelatih Louis van Gaal. Kegagalan memetik angka penuh, kemungkinan berimbas pemecatan buatnya.

Sedangkan, buat Leverkusen, kemenangan atau hasil seri amat penting. Sebab, sehari sebelumnya mereka digeser Werder Bremen dari puncak klasemen. Maka, kedua tim tampil habis-habisan.

Saya percaya bahwa apa yang telah Anda baca sejauh ini informatif. Bagian berikut ini harus pergi jauh ke arah membereskan segala ketidakpastian yang mungkin tetap.

Sejak wasit Knut Kircher meniup peluit, kedua tim langsung baku serang. Peluang lebih dahulu diciptakan "Werkself", julukan Leverkusen. Pada menit keempat, Stefan Kiessling nyaris membuat gawang Muenchen bergetar jika saja kiper Muechen, Jorge Butt, tidak sigap menghalaunya. Semenit kemudian, ancaman datang dari Manuel Friedrich yang melakukan penetrasi dan melepaskan tendangan dengan kaki kanannya. Sayangnya, bola yang ditendangnya masih melebar di sebelah kiri gawang Jorge Butt.    

Dua ancaman tersebut, membuat "The Bavarian", julukan Muechen, lebih meningkatkan tempo serangan cepat. Usaha tersebut dalam tempo singkat membuahkan hasil setelah Mario Gomez mencetak gol pada menit kedelapan. Mendapat umpan terobosan dari Miroslav Klose, Gomez mengontrol bola, dan kemudian melepaskan tendangan kaki kiri yang menyusur ke pojok kiri gawang Leverkusen yang dikawal Rene Adler.

Gol ini tidak membuat nyali Leverkusen ciut. Sebaliknya, mereka makin beringas untuk menciptakan gol balasan. Mereka terus menggempur lini pertahanan tuan rumah. Alhasil, hanya berselang enam menit kemudian Leverkusen menciptakan gol balasan yang dicetak Kiessling melalui serangan balik. Menerima umpan dari Arturo Vidal, Kiessling langsung melepaskan tendangan keras yang menyusur ke pojok kanan gawang Butt.

Posisi imbang ini membuat permainan lebih terbuka. Kedua tim tampil ngotot dan menciptakan beberapa peluang berbahaya. Namun, tidak satu pun gol diciptakan kedua tim hingga pertandingan usai.

Susunan Pemain
Bayern Muenchen: Butt, Demichelis, Buyten, Badstuder, Lahm, Van Bommel, Tymoschuk, Schweinsteiger, Mueller (Olic 69), Gomez, Klose (Baumjohann 77)
Bayer Leverkusen: Adler, Hypia, Friedrich, Castro, Schwaab (Sarpei 72), Reinartz, Vidal, Kroos, Barnetta (Bender 82), Derdiyok, Kiessling

Sekarang Anda bisa menjadi ahli percaya diri pada berita terbaru. OK, mungkin bukan seorang ahli. Tapi Anda harus memiliki sesuatu untuk membawa ke meja lain kali Anda bergabung dengan diskusi pada berita terbaru.

0 Comments: